Balap Liar di Jalibar, 13 Motor Diamankan Polisi

Kapolres Batu AKBP Decky Hendarsono memeriksa sepeda motor yang diamankan. (fathul)

MALANGVOICE – Tiga belas sepeda motor berbagai merk diamankan petugas Sabhara Polres Batu dari arena balap liar di Jalan Lingkar Barat, Desa Oro-oro Ombo, Kecamatan Batu, Sabtu malam.

Kapolres Batu, AKBP Decky Hendarsono, mengatakan, balap liar saat ini mulai marak lagi, sehingga anggota Sabhara harus bertindak tegas.

“Warga resah, karena mereka sering menghentikan orang yang lewat. Ngeri juga dihentikan lewat jalan sepi begitu, belum lagi takut dipalak atau kekerasan lainnya,” ungkap Kapolres Decky Hendarsono.

Hingga kini belasan sepeda motor itu masih di parkir di depan Mapolres, menunggu pemiliknya mengambil. Menurut Kapolres, selama pemilik tidak bisa menunjukkan surat yang sah, motor itu tetap menjadi barang bukti.

“Kalau indikasi pencurian ya ada, cuma kan tidak boleh berandai-andai. Pemiliknya masih kami tunggu, kalau memang tidak ada suratnya, kami ingin tahu, hilang atau digadaikan,” tegas Kapolres.

Apabila sepeda motor itu betul tidak memiliki kelengkapan surat, maka kepolisian akan mendalaminya karena patut diduga mengarah ke pencurian. “Nanti kami periksa juga nomor rangka dan mesinnya,” tandas Decky Hendarsono.-