Arema Harus Bangkit Lawan Semen Padang

Milomir Seslija mengawasi timnya latihan. (deny)
Milomir Seslija mengawasi timnya latihan. (deny)

MALANGVOICE – Arema Cronus harus segera melupakan kekalahan menyakitkan saat melawan Persipura Jayapura, 2-0, Senin (24/10) lalu.

Saat ini, skuat Singo Edan akan bertamu ke Stadion Agus Salim, markas Semen Padang, Jumat (28/10), mendatang.

Gonzales dkk, dikabarkan sudah mendarat di Padang, dan akan menggelar latihan sore nanti. Pelatih Arema Cronus, Milomir Seslija, mengatakan, poin penuh bakal jadi target utama untuk menjaga asa berada di posisi atas klasemen. Pasca kekalahan kemarin, Arema harus turun posisi tiga peringkat ISC A, sementara.

Beberapa evaluasi sudah didapat Milo, sapaan akrabnya. Baginya terpenting tidak melakukan banyak kesalahan. “Kalau kami lakukan kesalahan, tim lawan punya banyak keuntungan,” ujarnya, Rabu (26/10).

Semen Padang memang sedikit diunggulkan karena posisi sebagai tuan rumah. Meski tanpa diperkuat penyerang Marcel Sacramento, yang saat ini sebagai top skor sementara dengan 16 gol, karena akumulasi kartu, kata Milo tak akan berpengaruh.

“Semen Padang pasti akan buat kami kesusahan. Tim lawan pasti punya motivasi lebih saat lawan Arema,” tutupnya.