Alhamdulillah, Ratusan Pengurus Masjid dan Musala Terima Dana Operasional

Suasana pertemuan Bagian Kesra Pemkot Batu bersama Ketua Takmir Masjid dan Mushola se Batu di Masjid Balai Kota
Suasana pertemuan Bagian Kesra Pemkot Batu bersama Ketua Takmir Masjid dan Mushola se Batu di Masjid Balai Kota (fathul)

MALANGVOICE – Pemerintah Kota Batu merealisasikan pemberian Dana Operasional Masjid (DOM) kepada 166 masjid dan 557 musala yang ada di Kota Batu. Seluruh penerima dikumpulkan di Masjid Balai Kota Batu, guna melengkapi persyaratannya.

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kabag Kesra) Teguh Wijayanto, memaparkan, setiap masjid di Kota Batu mendapatkan bantuan Rp 2.500.000, sementara untuk musala mendapat DOM Rp 1 juta.

“Pemberian bantuan ini diberikan sejak Pak Wali Kota yang sekarang menjabat. Jadi berkelanjutan setiap tahunnya. Kami harap dapat dimanfaatkan dengan baik oleh takmir dan pengurus masjid atau musala,” ungkap Teguh.

Pemberian DOM saat ini, tidak ada penambahan nilai dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Karena niat Pemkot adalah membantu sekadarnya supaya bisa menambah dana operasionalisasi masjid yang selama ini berasal dari shadaqoh warga sekitar.

“Tidak ada syarat apapun untuk mendapat dana ini. Mereka cukup datang dan membawa stempel takmir atau pengurus untuk proses tanda tangan di kwitansi bukti penerimaan saja,” tukas lelaki yang mengikuti lelang jabatan Sekwan ini.

Mengenai masjid dan musala yang belum kebagian DOM, Teguh menyarankan agar mendaftarkannya ke Bagian Kesra. Jika didaftarkan tahun ini, kemungkinan besar akan menerima DOM tahun depan.

“Kami nggak tahu kalau ada yang belum dapat, karena yang kami berikan saat ini adalah data base yang masuk ke kami tahun lalu sehingga bisa dianggarkan,” tandasnya.