Aji Beri Kesempatan Seluruh Pemain Jajal Kemampuan di Purbalingga

Pelatih Arema FC, Aji Santoso. (deny)
Pelatih Arema FC, Aji Santoso. (deny)

MALANGVOICE – Laga uji coba melawan Braling All Star di Purbalingga, sore nanti, akan dimanfaatkan Arema FC untuk pemanasan mesin jelang turnamen pra musim.

Dalam laga itu, Pelatih Arema FC, Aji Santoso, akan memainkan seluruh pemain agar mendapat kesempatan menampilkan performa terbaik dan adaptasi.

“Paling lama 45 menit ganti, saya ingin lihat anak-anak dan cari formasi yang pas terutama starting line up,” katanya.

Beberapa pemain yang baru gabung, Arthur Cunha dan Felipe Bertoldo, juga akan terus dikatrol fisiknya. Dua pemain asing itu baru saja tiba dan hanya sekali mengikuti latihan.

“Cunha dan Felipe pemain berkualitas. Kemarin mungkin sedikit kelelahan tapi tak masalah,” lanjutnya.

Setelah menjalani laga itu, dijadwalkan Arema FC akan pindah ke Solo untuk melakoni Trofeo Bhayangkara yang diikuti Persija Jakarta dan Bhayangkara FC.