215 Petarung Berlaga, Kota Malang Optimis Juara Umum

Suasana pembukaan Kejurda Tarung Derajat Wali Kota Malang Cup II. (Muhammad Choirul)
Suasana pembukaan Kejurda Tarung Derajat Wali Kota Malang Cup II. (Muhammad Choirul)

MALANGVOICE – Sebanyak 215 atlet tarung derajat dari 15 Pengcab Kota/Kabupaten di Jatim turun dalam ajang Kejurda bertajuk Wali Kota Malang Cup II. Ajang yang berlangsung di Universitas Brawijaya (UB) Sport Center itu dibuka pada Sabtu (19/11) hari ini.

Di babak awal, para petarung berebut lolos ke fase berikutnya yang bakal dipertandingkan Minggu (20/11) besok. Menggunakan dua matras, sebanyak 10 emas di 10 kelas diperebutkan.

Ketua Harian Kodrat Kota Malang, Vathoni C Evandri, optimis kontingen tuan rumah mampu tampil sebagai juara umum. Menurunkan 10 atlet, berbagai persiapan sudah dilakukan.

“Tim pelatih juga sudah kami tekankan sejak beberapa waktu lalu. Kami sudah mempersiapkan diri secara maksimal,” tandasnya.

Di jajaran pengurus Kodrat sendiri, ia juga makin meningkatkan kesolidan agar berdampak positif pada hasil yang diraih. Selain itu, beberapa agenda try in dan try out sudah dilaksanakan.

“Total persiapan untuk ajang ini sudah dua bulan, kami genjot fisik anak-anak, termasuk try out di Kalimantan Timur tiga pekan lalu,” tandasnya.