18 Calon Kades di Batu Ditetapkan

Kabag Pemerintahan Kota Batu, Suliyanah.(Miski)

MALANGVOICE – Sebanyak 18 Bakal Calon Kepala Desa di lima desa di Kota Batu dinyatakan layak mengikuti tahapan Pilkades.

Kepastian itu diperoleh, setelah 18 orang itu mengikuti pembekalan tes serentak, Rabu (14/9), kemarin.

“Kami tuangkan dalam berita acara dan kami sampaikan ke panitia. Selanjutnya panitia menetapkan menjadi calon dan pengambilan nomor,” Kata Kepala Bagian Pemerintahan, Suliyanah, Kamis (15/9).

Usai ditetapkan sebagai calon, calon petahana harus mengambil cuti, seperti Kades Pandanrejo. Pihaknya pun menunjuk Sekretaris Desa sebagai Pelaksana tugas (Plt).

Sedangkan Desa Sumbergondo masa jabatan Kades lama habis 6 Agustus, sehingga ditunjuk Penanggung Jawab (PJ) dan diisi Sekdes. Sama halnya dengan Kades Sumber Brantas.

“Untuk Pesanggrahan dan Bulukerto Kades lama tidak mencalonkan diri. Sejauh ini tahapan berjalan dengan baik, semoga hari H pelaksanaan berjalan lancar,” paparnya.

Sekadar diketahui, lima desa menyelenggarakan Pilkades serentak, yakni Pesanggrahan, Bulukerto, Pandanrejo, Sumbergondo, dan Sumber Brantas. Pilkades berlangsung 29 September mendatang.