1.500 Personel Siaga Amankan Tahun Baru di Kabupaten Malang

Apel kesiapan pengamanan tahun baru di Mapolres Malang (Tika)
Apel kesiapan pengamanan tahun baru di Mapolres Malang (Tika)

MALANGVOICE – Malam tahun baru saat ini, Polres Malang menyiagakan sekitar 1.500 personel.

Para personel ini berasal dari anggota Polres dan juga jajaran samping termasuk Kodim 0818/Kabupaten Malang dan Kota Batu, Batalyon Zeni Tempur (Yonzipur), Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Dinas Perhubungan (Dishub).

“Setiap Polsek juga menyiagakan personel untuk mengamankan kegiatan ini. Anggota Brimob juga kami siagakan untuk malam pergantian tahun ini,” kata Kapolres Malang, AKBP Yade Setiawan Ujung SH SIK usai pimpin apel pasukan, Sabtu (31/12) malam.

Ujung menjelaskan, mengenai rekayasa lalu lintas dia menjelaskan di Kabupaten Malang tidak ada hal semacam itu.

Pasalnya, lanjut dia, kondisi lalu lintas di wilayah hukum yang dia pimpin, tidak sepadat Kota Malang dan Batu.

“Kalau rekayasa lalu lintas tidak ada. Mungkin penjagaan diperketat di kawasan Hawaii Waterpark yang berbatasan langsung dengan Kota Malang,” kata dia.