XL- Damri Sediakan Aplikasi Informasi Penumpang

Presiden Direktur XL, Dian Siswarini bersama Direktur Utama DAMRI, Agus S. Subrata, didampingi Direktur/Chief Digital Service XL, Ongki Kurniawan saat penandatanganan kerjasama XL-Damri. (istimewa)

MALANGVOICE – PT XL Axiata Tbk (XL) menghadirkan layanan inovatif berbasis Internet of Things (IoT) kerja sama dengan Perusahaan Umum Damri.

Penandatanganan nota kerja sama dilakukan Direktur Utama XL, Dian Siswarini dan Direktur Utama Perum Damri, Agus S. Subrata di Jakarta, Jumat (16/10). Keduanya berkomitmen menyediakan sistem pemantauan “Passenger Information System” bagi layanan transportasi publik Damri.

Direktur Utama XL, Dian Siswarini, mengatakan pihaknya berusaha selalu jeli melihat persoalan di berbagai sektor dan memikirkan apa yang bisa dilakukan untuk mencarikan solusinya secara digital.

“Kami berharap sistem baru yang kami kembangkan bersama Damri itu bisa maksimal dan membantu meningkatkan kinerja Damri sebagai perusahaan transportasi legendaris di Indonesia,” katanya dari rilis yang diterima MVoice, pagi ini.

Sistem pemantauan yang dirancang XL berbentuk aplikasi ini bermanfaat baik bagi penumpang, pengemudi bus, maupun pengelola manajemen perusahaan Damri.

Bagi penumpang, mereka bisa mengetahui waktu kedatangan bus, mempermudah transaksi pembelian tiket, bahkan memonitor anggota keluarga yang sedang dalam perjalanan.

Tahap awal, aplikasi yang dinamakan Passenger Information System itu dipasang pada 260 armada bus jalur Bandara Soekarno-Hatta menuju ke beberapa wilayah Jabodetabek dan Jawa Barat.-