Wow… Dahsyatnya River Tubing di Poncokusumo!

Wisatawan menikmati river tubing Sungai Amprong di bawah pengawasan guide Sedaer River Tubing. (Shuvia Rahma)

MALANGVOICE – Berkunjung ke Malang Timur hanya menikmati sunrise Bromo atau summit attack ke Semeru? berarti piknik Anda kurang jauh. Saat ini, sektor pariwisata Malang Raya bagian timur terus berkembang, dengan munculnya destinasi-destinasi baru. Salah satunya river tubing di Dusun Drigu, Desa Poncokusumo, Kecamatan Poncokusumo yang dikelola oleh Sedaer River Tubing.
Aliran sungai yang dipakai Sedaer River Tubing memanfaatkan salah satu anak aliran sungai Brantas, yaitu Sungai Amprong. Koordinator Guide Sedaer River Tubing, Randy Igreya menjelaskan, river tubing adalah kegiatan penyusuran sungai dengan menaiki ban dalam kendaraan yang telah dimodifikasi sesuai standart keamanan. Selain ban, pemain river tubing juga dibekali dengan perlengkapan safety lain seperti helm dan pelampung.

Wisatawan menikmati river tubing Sungai Amprong di bawah pengawasan guide Sedaer River Tubing. (Shuvia Rahma)
Ketua Partai Nasdem, Kresna Dewanata Prosakh, mencicipi river tubing bersama rekan-rekan. (Shuvia Rahma)

“Di Sedaer RiverTubing, jarak tempuh yang ditawarkan sepanjang 2 KM dengan durasi sekitar 2 jam. Pemain river tubing harus mengendalikan kendaraannya sendiri diantara arus sungai dan bebatuan. Kalau tidak bisa, pasti terbalik. Namun jangan khawatir karena ada pengaman untuk melindungi tubuh. Selain itu, guide juga selalu stand by untuk menjaga tamu,” terang Randy panjang lebar.

Randy menuturkan, Sedaer River Tubing menawarkan paket wisata river tubing di kisaran Rp 100 ribu. Adapun fasilitas yang didapatkan oleh tamu antara lain, guide, perlengkapan tubing, perlengkapan safety standart, rescue, konsumsi, transportasi dan dokumentasi.

Sebagai pemain baru di dunia wisata, Randy mengatakan Sedaer River Tubing masih melakukan promo terbatas di media sosial, mulai dari Facebook, Twitter, dan Instagram. “Biasanya kita upload foto kegiatan di akun Instagram @sedaer_rivertubing kemudian dilink ke Facebook dan Twitter,” imbuhnya.