Wajahmu Kutilan, Don’t Worry, Ini Tipsnya…!

Kutil di dahi (ist)

MALANGVOICE – Kalau Anda memiliki kutil di wajah, jangan panik dulu. Tidak semua kutil berbahaya walaupun secara umum diketahui pertumbuhan kutil tidak normal disebabkan virus HPV (Human Papiloma Virus). Sementara, ada juga jenis kutil yang biasa tumbuh di wajah, yaitu kutil filiform (kutil datar).

Menurut dokter kulit yang praktek di Jalan Saxophone, Dr Dhalia Astuti R SpKK, struktur kutil datar tidak terlalu menonjol sehingga tidak langsung terlihat secara kasat mata. Selain tumbuh di wajah, kutil datar biasa tumbuh di lengan dan paha. Warnanya bervariasi, antara kuning, kecokelatan, dan merah muda.

Bentuk kutil lain yang biasa muncul di leher (ist)
Bentuk kutil lain yang biasa muncul di leher (ist)

“Kutil filiform adalah kutil yang tumbuhnya di daerah wajah, seperti di hidung, di sekitar mulut, kadang-kadang di bawah dagu atau leher. Bentuk kutil jenis ini seperti lipatan kulit, biasanya berukuran kecil dan berwarna serupa kulit,” paparnya, saat dihubungi MVoice.

Dhalia menambahkan, asam salisilat bisa menjadi pilihan utama untuk mengobati kutil. Namun sayangnya, obat ini tidak disarankan untuk melawan kutil di wajah. Sebagai langkah alternatif yang aman, Anda masih bisa mencoba trik-trik alami.

Betadine ternyata dapat menyembuhkan kutil datar. Cara menggunakan, oleskan betadine pada kutil dan diamkan selama lima menit. Gunakan dua kali sehari sampai kutil sembuh.

“Hindari pakai Betadine kalau kulitmu alergi dengan senyawa betadine dan yodium. Waspadai juga jika kulit sedang mengalami iritasi,” kata Dhalia.

Selain betadine, ada zat lain yang bisa menyembuhkan kutil. Asam yang terkandung pada cuka sari apel bersifat antivirus kutil. Kutil pun akan terkelupas.

“Sebelum digunakan, cairkan dahulu cuka sari apel dengan perbandingan air dan cuka 1:1. Setelah itu, celupkan bola kapas, lalu tempelkan pada kutil. Tutup dengan perban dan diamkan selama 24 jam. Lakukan rutin. Nanti kutilnya ngelupas sendiri,” tutupnya.