Urunan Bangun Musala, Golkar Implementasikan Gotong Royong

Ketua DPD Partai Golkar Kota Malang, Sofyan Edy Jarwoko. (Anja Arowana)

MALANGVOICE – Bagi Partai Golkar, gotong royong tidak sekadar simbol untuk diucapkan. Lebih dari itu, semangat yang terkandung dalam frasa tersebut harus diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari.

Salah satu wujud implementasi tersebut adalah pembangunan musala di halaman Kantor DPD Partai Golkar Kota Malang. Secara simbolis, peletakan batu pertama telah dilaksanakan bertepatan dengan peringatan HUT ke – 53 partai berlambang beringin itu, kemarin (20/10).

Ketua DPD, Sofyan Edy Jarwoko, menegaskan, pembangunan ini menerapkannnya asas kegotongroyongan. “Memang rencananya gotong royong, urunan dari teman-teman kader, simpatisan dan dermawan yang menyumbang,” katanya.

Pria yang akrab disapa Bung Edy ini menambahkan, meski tergolong tidak terlalu megah, namun musala ini diharapkan dapat menuai banyak manfaat. Selama ini, sebenarnya Kantor DPD Partai Golkar Kota Malang telah memiliki musala.

Hanya saja, letak tempat ibadah itu di dalam gedung DPD. “Sehingga ketika ada rapat atau pertemuan dan waktu salat sudah tiba, bagi kami maupun masyarakat yang mau menunaikan salat terasa kurang nyaman,” tandasnya.

Dengan pembangunan musala baru ini, dia berharap nantinya setiap ibadah dapat berlangsung lebih nyaman dan khusyu’. “Serta salatnya lebih tepat waktulah, juga masyarakat umum pun yang mau salat juga lebih nyaman, nggak terganggu kegiatan rutin partai,” pungkasnya.(Coi/Yei)