Upacara di Lemjiantek, 24 Peserta Ambruk

Tim KSR PMI Kota Batu menandu peserta yang kelelahan. (fathul)

MALANGVOICE – Upacara memperingati Hari Pahlawan 10 November di Lemjiantek Arhanud Pendem, Kota Batu, diwarnai tumbangnya 24 orang peserta.

Mereka langsung dibawa ke tenda darurat yang disiapkan PMI. Salah satu anggota KSR PMI, Ibnu Ayub, mengatakan, peserta yang pingsan mulai dari siswa SMA, mahasiswa, Korpri, juga veteran.

“Kalau mereka ada tanda-tanda pusing, perut mual, kami langsung tuntun ke tenda kesehatan. Ada juga yang langsung jatuh, kami tandu segera,” kata Ibnu kepada MVoice, beberapa menit lalu.

PMI Kota Batu mengerahkan 16 petugas untuk siaga di upacara. “Kami dibantu tim kesehatan dari Puskesmas Junrejo, dan petugas dari Poliklinik Lemjiantek. Jadi ada dua posko, pertama di tenda kami, kedua di Poliklinik,” jelas Ibnu.

Seluruh peserta yang mengalami gangguan kesehatan ditangani secara dini oleh tim kesehatan. Namun yang parah, akan dirujuk ke puskesmas atau rumah sakit.

“Setiap ada kegiatan di lapangan terbuka, kami pasti diminta ikut serta. Apalagi anggota sudah dibekali skill pertolongan pertama, khususnya menangani orang yang kelelahan sampai pingsan,” tandasnya.-