Unik, Napi Jadi Pengibar Bendera 17 Agustus

Kalapas Kelas 1 Lowokwaru, Krismono saat memantau suasana Lapas. (deny)
Kalapas Kelas 1 Lowokwaru, Krismono saat memantau suasana Lapas. (deny)

MALANGVOICE – Persiapan upacara peringatan HUT ke-71 RI, Lapas Kelas 1 Lowokwaru, kini tengah melatih 10 narapidana sebagai petugas pengibar bendera.

Sebanyak 10 narapidana itu dipilih agar beda dengan tahun lain. Kabid Pembinaan Lapas Lowokwaru, Agus Heryanto, mengatakan, tahun sebelumnya, pengibar bendera selalu dari petugas Lapas.

“Biar ada yang beda saja, dan sekaligus mengajarkan warga binaan,” katanya mewakili Kalapas, Krismono, Senin (15/8), saat ditemui di kantornya.

Selain itu, saat upacara 17 Agustus, pihak Lapas akan membacakan remisi bagi narapidana. Remisi itu sudah diajukan dan hasilnya baru diambil besok.

“Kami tidak bisa sebut berapa permohonan jumlah remisi. Yang jelas, besok hasilnya baru bisa diambil dan dibacakan saat upacara,” tutupnya.