Traffic Telkomsel Sepanjang NARU Diprediksi Naik 22 Persen

Petugas memantau jaringan Telkomsel untuk menyambut peningkatan traffic sepanjang liburan Natal dan Tahun Baru. (istimewa)

MALANGVOICE – Menyambut momen Natal dan Tahun Baru 2016 (NARU) Telkomsel melakukan sejumlah peningkatan kapasitas dan kualitas jaringan di seluruh Indonesia. Hal ini merupakan komitmen Telkomsel untuk terus memberikan kualitas layanan terbaik bagi masyarakat, khususnya di masa-masa dimana trafik telekomunikasi cukup tinggi, baik untuk layanan suara, SMS, maupun data.

Untuk memastikan kesiapan jaringan, Telkomsel juga telah melakukan uji jaringan di beberapa area maupun jalur utama yang diprediksi menjadi pusat keramaian, seperti tempat wisata dan pusat perbelanjaan. Fokus uji jaringan dilakukan ke layanan data, yang saat ini penggunaannya terus mengalami peningkatan dari tahun dan ke tahun.

Direktur Utama Telkomsel, Ririek Adriansyah mengatakan, periode akhir tahun merupakan periode dimana kebutuhan komunikasi pelanggan meningkat, khususnya dalam layanan data. Seiring dengan terus meningkatnya penggunaan layanan data dari tahun ke tahun, Telkomsel fokus memberikan layanan dengan kualitas yang prima.

“Sehingga para pelanggan akan mendapatkan pengalaman terbaik ketika menggunakan layanan data Telkomsel,” kata Ririek dalam keterangan resmi yang diperoleh MVoice.

Ririek menjelaskan, tahun ini Telkomsel telah mencanangkan program TrueBEx untuk penyediaan jaringan broadband terbaik di 30 Kota yang meliputi 1.000 POI (Point of Interest) untuk memastikan kecepatan akses layanan data dan stabilitas koneksi jaringan tetap terjaga.

Selain itu kehadiran 4G LTE di berbagai kota juga diharapkan akan meningkatkan kenyamanan pelanggan di dalam menggunakan mobile broadband.

Pada periode NARU kali ini, Telkomsel memprediksi layanan data mengalami kenaikan yang paling signifikan mencapai 2.000 Terabyte atau naik 22.6 persen dibandingkan trafik data rata-rata di hari normal sepanjang tahun 2015.

Sementara itu, layanan suara diperkirakan menjadi 1,64 Milyar menit atau naik 6,4 persen, sedangkan trafik SMS diperkirakan menjadi 1,04 Milyar SMS atau naik 18,8 persen dibandingkan dengan trafik normal hari biasa.