Tiga Korban Kecelakaan Purwodadi Dirawat Intensif di RS Saiful Anwar

Kecelakaan Beruntun Purwodadi

Korban dirawat di RS Saiful Anwar. (deny)
Korban dirawat di RS Saiful Anwar. (deny)

MALANGVOICE – Sebanyak tiga korban luka kecelakaan beruntun di Purwodadi, Kabupaten Pasuruan, masih dirawat di IGD RS Saiful Anwar, Sabtu (14/1).

Ketiganya menderita luka lumayan parah, salah satunya adalah, M Nur Salim, warga Purwosari, Pasuruan. Ia mengalami patah tulang di bagian tangan dan kaki sehingga harus menjalani perawatan intensif.

M Nur Salim saat ini ditemani sang istri, Ludia Septiana, yang setia mendampingi di ruang perawatan.

Menurut Ludia, suaminya menunggu jadwal operasi pada pekan depan untuk perbaiki tulang yang patah. “Sekarang sudah membaik tapi nunggu operasi dulu,” katanya.

M Nur Salim pada Jumat (13/1) kemarin mengalami kecelakaan beruntun yang disebabkan sebuah truk hilang kendali akibat rem blong. Dari kejadian itu, empat orang dinyatakan meninggal dunia dan delapan lain luka-luka.

Selain M Nur Salim, dua orang lain yang dirawat di IGD Saiful Anwar adalah Abdul Ghofar, Wonorejo, Pasuruan dan M Amil, warga Wonoasih, Probolinggo.