Teratasi, Siaga Diare di Kabupaten Malang Dicabut!

Ilustrasi diare yang sering datang saat pergantian musim (istimewa)

MALANGVOICE – Status Siaga Diare di Kabupaten Malang sudah dicabut oleh Dinas Kesehatan setempat. Artinya, penyakit itu sudah tidak mengincar lagi, karena musim pancaroba sudah lewat.

Musim Pancaroba, kata Kadinkes Abdurrahman, datang saat peralihan musim. Karena musim penghujan sudah berjalan hampir tiga bulan, sistem immune tubuh sudah menyesuaikan sehingga tidak gampang terserang penyakit.

“Selain tidak ada warga baru yang terkena diare, beberapa laporan kasus diare juga sudah dapat diatasi,” kata Kadinkes melalui selulernya.

Namun begitu, petugas kesehatan di wilayah Kabupaten Malang tetap diminta siaga di masing-masing Puskesmas. Karena beberapa penyakit ini tidak hanya datang saat Pancaroba, tapi datang pula di hari-hari biasa.

“Kalau ada warga yang terkena diare atau penyakit musim seperti flu, demam, pusing, dan mual, mohon segera dilayani segera,” tandasnya.