Resmi, Unisma Punya Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia

Peresmian Galeri Investasi BEI
Peresmian Galeri Investasi BEI (Anja)

MALANGVOICE – Universitas Negeri Malang (Unisma) meresmikan Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia (BEI). Peresmian diikuti penandatanganan kerjasama tripartit antara Fakultas Ekonomi Unisma, BEI, dan PT Indopremiere Online Trading (IPOT), di gedung Fakultas Ekonomi Unisma.

Galeri Investasi BEI (Anja)
Galeri Investasi BEI (Anja)

Dekan Fakultas Ekonomi Unisma, Nur Diana SE MSi, mengatakan, pendirian Galeri Investasi BEI bertujuan mengembangan pasar modal di kalangan mahasiswa karena perkembangan pasar modal sejalan dengan nilai-nilai enterpreuneur yang menjadi ciri khas mahasiswa Fakultas Ekonomi Unisma.

“Mahasiswa FE yang punya bakat enterpreneurship pasti mampu mengembangkan bakat tersebut dan menjadi enterpreneur handal dengan memanfaatkan galeri Investasi BEI sebagai pusat belajar,” kata Diana.

Selain penandatanganan MOU dan peresmian Galeri Investasi BEI 2016, dilaksanakan juga Seminar Nasional Peluang Investasi dan Capital Market Outlook 2016 dengan narasumber Nicky Hogan (Direktur BEI), Stefanus Noviono Darmasusilo (Direktur IPOT) dan Prof Dr Hj Nurhajati (Guru Besar FE Unisma).