Rail Clinic, Berobat Gratis di Dalam Gerbong KA

Dokter mata di Rail Clinic. (deny)

MALANGVOICE – Mulai pagi tadi, ada yang unik di Stasiun Kota Lama Malang. Dua gerbong kereta api disulap menjadi sebuah tempat pelayanan kesehatan yang disebut Rail Clinic.

Usai diresmikan pada 12 Desember tahun lalu, Rail Clinic baru mampir ke Kota Malang pertama kali hari ini. Beberapa pelayanan kesehatan tingkat pertama meliputi pemeriksaan umum, gigi, kehamilan, serta pelayanan kefarmasian.

Kepala Daop 8 Surabaya, Wiwik Widayanti, mengatakan, warga sekitar bisa mendapatkan pelayanan secara cuma-cuma hanya dengan menunjukkan kartu identitas atau KTP.

“Kami sudah sebar undangan kepada warga untuk memanfaatkan pelayanan itu. Targetnya 100 pasien bisa terlayani di Rail Clinic,” katanya, Minggu (4/9).

Ditambahkan Wiwik, Rail Clinic itu merupakan bentuk CSR PT KAI dan berbarap terus dikembangkan dengan kerja sama BUMN, atau lembaga lain untuk memberikan pelayanan kesehatan di daerah yang jauh dari fasilitas kesehatan.

Dari dua gerbong itu, tersedia lima petugas kesehatan, antara lain dua dokter umum, dua dokter gigi, dan masing-masing seorang dokter mata, dokter kandungan, serta apoteker. Selain itu, masyarakat juga bisa periksa mata serta pemberian kaca mata secara gratis.

“Animo masyarakat cukup baik. Tim kesehatan berasal dari internal pegawai PT KAI,” tutupnya.