Playground Alun-alun Merdeka Tambah Wahana Permainan

Wahana playground di Alun-alun Merdeka. (deny)

MALANGVOICE – Alun-alun Merdeka Kota Malang ditambah wahana baru di area playground.

Dari pantauan MVoice, beberapa pekerja nampak sedang memasang wahana permainan baru. Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP), Erik Setyo Santoso, mengatakan, nantinya tiga zona akan memenuhi wahana playground.

Dari tiga zona atau pulau itu akan diberi jembatan yang mempersatukan satu dengan lainnya. “Masing-masing pulau dihubungkan jembatan,” katanya pada MVoice, beberapa menit lalu.

Ditambahkan, dana pengadaan wahana itu berasal dari CSR PT Nikko Steel. “Barangnya didatangkan dari Malaysia. Saat ini masih dalam tahap konstruksi bangunan atas, kemudian lanjut pengecatan,” lanjutnya.

Wahana playground itu rencananya selesai awal Januari 2016. Diharapkan para pengunjung bisa lebih menikmati semua fasilitas yang ada dan anak-anak makin terhibur.

“Alun-alun ini butuh zona mainan. Dan diperkirakan bisa menampung sekitar 60 anak,” tutupnya.