Pilkada Serentak, Kota Batu Prioritas Utama PDIP

MALANGVOICE – Dari 101 daerah yang menyelenggarakan Pilkada, Pilwali Kota Batu menjadi prioritas utama DPP PDIP. Bakal Calon Wali Kota Batu dari PDIP, Dewanti Rumpoko, mengungkapkan, Kota Batu menjadi prioritas DPP, karena keberhasilan pembangunan di wilayah itu dinilai sebagai keberhasilan kader PDIP. “Selama dipimpin pak wali dua periode, Kota Batu maju pesat. Yang mimpin kader PDIP, makanya DPP menjadikan Batu prioritas utama,” kata dia, kepada MVoice, beberapa menit lalu.

Baca juga:

Dewanti Peserta Terbaik Sekolah Partai PDIP Dewanti

Punjul Segera Tancap Gas

Karena sebagai satu-satunya daerah yang melaksanakan Pilkada, maka segenap pengurus dan kader PDIP se Jawa Timur akan memback up langsung. Bahkan, dari DPP PDIP dipastikan turun dan mengawal langsung jalannya Pilwali Batu. “Sebagai partai pemenang di Kota Batu dan Indonesia, pengurus pusat akan total mengawal jalannya Pilwali,” jelasnya. Disinggung soal rekomendasi, apakah ia bersama wakilnya secara resmi menerima SK partai, Ketua PKK Kota Batu ini menyerahkan sepenuhnya ke partai. “Soal rekom urusan partai, sebagai kader tugas kami mengemban dan menjalankan tugas,” tandasnya.