Pesona Khatulistiwa Tersaji di Matos

Marcomm Manager Matos, Rahayu Sasmita, bersama Marcell Siahaan. (deny)

MALANGVOICE – Peringati HUT ke-11, Malang Town Square (Matos) bakal menggelar pentas seni bertajuk Pesona Khatulistiwa, malam ini.

Marcomm Manager Matos, Rahayu Sasmita, mengatakan, tema yang dipilih itu sebagai wujud kecintaan budaya Indonesia. Ada sekitar lima budaya yang akan diangkat antara lain, Jawa, Bali, Kalimantan, Sumatera, dan Papua.

“Sebagai penduduk Indonesia yang baik dengan menampilkan budaya dalam negeri,” katanya.

Selain itu, acara akan dimeriahkan dengan penampilan Live Musik Band dari Ragilda and Friend, dance parade dan sajian tarian kontemporer yang mengangkat budaya lima kepulauan yang mewakili budaya Indonesia.

“Tak tanggung-tanggung, kami datangkan langsung penari asal Papua agar suasana acara lebih terasa,” tambahnya.

Acara puncak nanti, Sasmita menjelaskan akan ditutup dengan penampilan penyanyi solo, Marcell Siahaan. Semua akan dikemas menarik si Studio Mural Matos. Sasmita menargetkan bakal ada seribu pengunjung dalam acara itu.