Perpusda Batu Segera Transformasi ke Online

Suasana pelatihan pembuatan web perpustakaan
Suasana pelatihan pembuatan web perpustakaan (fathul)

MALANGVOICE – Kantor Perpustakaan dan Kearsipan Kota Batu berencana mengonline-kan pelayanan perpustakaan. Hal itu karena SKPD yang bergerak dibidang perbukuan ini ingin mengikuti perkembangan zaman yang serba menggunakan internet.

Dengan adanya website perpustakaan online, akan ada berbagai layanan real time. Sehingga semuanya bisa diketahui pada saat itu juga, seperti kondisi buku, jumlah buku, hingga daftar peminjam.

“Di dalamnya nanti seperti berita terkini perpustakaan, katalog online dengan koleksi real time, sharing digital library, informasi profil perpustakaan, resensi koleksi online, hingga info koleksi terbaru itu akan ada semua,” ungkap Kepala Perpusda Kartono, kepada MVoice, di sela-sela sosialisasi beberapa menit lalu.

Keuntungan lainnya, fleksibilitas, efektivitas, dan efisiensi pekerjaan lebih terbantu. Apalagi perpus online bisa diakses 24 jam. “Alatnya sudah standby di sini, servernya sudah juga, jadi tinggal go,” imbuhnya.

Setelah layanan perpustakaan di online-kan, para peminjam bisa mengaksesnya langsung. Namun tetap untuk mengambil buku harus ke kantor perpustakaan. Karena masih belum disediakan buku elektronik (ebook) di wes yang baru itu.

“Ada 32 staf kami yang diajari website online, semuanya harus bisa. Harus profesional sehingga tidak ketinggalan kalau memang ditugaskan di sana,” tandasnya.