Peringati HUT Kota Malang, Anggota DPRD Santuni 102 Anak Yatim Piatu

Acara Santunan 102 Anak Yatim di Rumah Dinas Ketua DPRD Kota Malang.

MALANGVOICE – Peringatan HUT ke-102 Kota Malang dirayakan secara berbeda oleh DPRD Kota Malang bersama Paguyuban Istri dan Ibu Dewan Kota Malang (Pidkoma). Mereka merayakan dengan memberi santunan pada 102 anak yatim dan baca Yaasin, di rumah dinas Ketua DPRD, Jalan Panji Suroso, sore ini.

DPRD2

DPRD4

DPRD3

Ketua DPRD, Arif Wicaksono, dalam sambutannya mengatakan, pihaknya butuh doa anak yatim piatu, sebagai dukungan moral dan spiritual agar bisa lebih amanah dalam menjalankan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) sebagai wakil rakyat.

“Semoga ke depan kita bisa lebih baik lagi dan bisa memperhatikan rakyat melalui fungsi penganggaran, pengawasan dan legislsi,” katanya.

Selama ini, lanjut Arif, anggota Dewan selalu berfikir bagaimana membuat warga semakin sejahtera melalui peran yang dimainkannya dalam pemerintahan.

“Dewan selalu menjalankan Tupoksi dengan berpijak pada hati nurani, sehingga bisa berpihak pada warga,” ungkapnya.

Harapannya, dengan berdoa dan menyantuni anak yatim piatu, Kota Malang bisa menjadi kota yang maju dan mampu mensejahterakan warganya.