Peringati Hari Pekerja Sosial Dunia, Prodi Kesos Turun Jalan

Aksi turun jalan Prodi Kesos UMM (Foto: Humas UMM)
Aksi turun jalan Prodi Kesos UMM (Foto: Humas UMM)

MALANGVOICE – Memeringati Hari Pekerja Sosial Dunia, Program Studi (Prodi) Kesejahteraan Sosial (Kesos) UMM turun jalan menggelar aksi damai, Rabu (15/3).

Ketua Prodi Kesos UMM, Dr Oman Sukmana MSi menjelaskan, pekerja sosial di Indonesia masih sering disamakan dengan relawan sosial atau Pekerja Sosial Masyarakat (PSM), yang belum mendapatkan pendidikan formal perihal kesejahteraan sosial.

“Hal tersebut menyebabkan banyak permasalahan sosial yang seharusnya ditangani oleh professional malah ditangani relawan,” kata dia.

Oman menuturkan, jika terus seperti itu, persoalan baru yang muncul adalah lambatnya penanganan masalah sosial.

“Sebenarnya ada beberapa hal yang perlu dilewati untuk menjadi pekerja sosial,” lanjut Oman.

Dia mencontohkan, di antaranya adalah pekerja sosial harus mendapatkan pendidikan formal, mengikuti organisasi keprofesian, mempelajari kode etik serta memiliki izin dan praktek.