Pembinaan Atlet Usia Dini, PBVSI Galakkan Kejuaraan

Ketua PBVSI Kota Malang, Edy Wahyono, bersama pemenang kejuaraan bola voli. (deny)
Ketua PBVSI Kota Malang, Edy Wahyono, bersama pemenang kejuaraan bola voli. (deny)

MALANGVOICE – Kejuaraan Bola Voli Antar Pelajar se-Kota Malang, akhirnya mendapatkan dua juara dari tim putra dan putri.

SMPN 20 berhasil mengangkat trophy usai menghempas tim SMPN 17. Sementara di tim putra, SMPN 21 jadi yang terbaik disusul SMPN 19.

Trophy kemenangan dan hadiah uang pembinaan diberikan langsung Ketua Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kota Malang, Edy Wahyono.

Dalam kesempatan itu, Edy, sapaan akrabnya berharap kejuaraan ini bisa membangkitkan gairah bola voli di kalangan pelajar.

Ia mengaku, voli memang bukan lagi olahraga favorit seperti sepak bola dan basket. Namun, dengan muncul banyak even, pasti anak muda bisa kembali semangat dan menikmati voli.

“Kami perlu regenerasi atlet di bola voli ini. Meski sulit dengan pembibitan tapi kami tak pesimis dan harus sering buat kompetisi,” kata Edy.

Ke depan, atlet pilihan dari kejuaraan ini akan dibina khusus untuk proyeksi Kejurda di Tuban dan Jombang. “Pemandu bakat akan ambil atlet yang baik untuk dilatih khusus demi turnamen besar yang mewakili Kota Malang,” tandasnya.