Pasca Idul Fitri, Harga Sembako di Kota Batu Stabil

Kepala Dinas Koperasi Usaha Mikro dan Perdagangan Kota Batu, Sinal Abidin berdialog dengan pedagang di Pasar Besar Kota Batu Jalan Dewi Sartika, Sabtu (8/7). (Aziz Ramadani)

MALANGVOICE – Harga kebutuhan pokok di Pasar Besar Kota Batu pasca lebaran terpantau relatif stabil. Untuk memastikan itu, Tim Dinas Koperasi Usaha Mikro dan Perdagangan menggelar inspeksi mendadak (sidak), Sabtu (8/7).

Sidak yang dipimpin langsung Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro dan Perdagangan Kota Batu, Sinal Abidin, itu tidak menemukan lonjakan atau penurunan harga secara drastis. Beberapa pedagang sembako, daging dan sayur, disurvei satu persatu.

“Hanya ada penurunan harga dan itupun sedikit untuk beberapa kebutuhan sembako,” beber Sinal. Tercatat harga untuk kebutuhan bahan pokok seperti gula, minyak goreng, cabai, telur ayam, daging ayam dan bawang putih cenderung mengalami penurunan harga.

Telur ayam misalnya, dijual dengan harga Rp 17.500/kg, daging ayam potong Rp 31.000/kg. Harga cabai rawit Rp 18.000/kg, bawang putih sekitar Rp 18.000/kg turun dari Rp 25.000. Sedangkan untuk daging sapi dan tepung masih stabil. Harga daging sapi tetap stabil di kisaran harga Rp 108.000-110.000/kg.

Kenaikan harga justru terjadi pada komoditi bawang merah, menjadi Rp 35.000 yang semula ada di angka Rp 25.000/kg. Kondisi ini, lanjut Sinal, dipengaruhi daya beli masyarakat yang juga mengalami penurunan.

“Meski begitu, mayoritas harga masih stabil. Hanya daya beli konsumen yang menurun karena kebutuhan Ramadan dan lebaran berbeda dengan hari biasa,” pungkasnya.


Reporter: Aziz Ramadani
Editor: Muhammad Choirul Anwar
Publisher: Yuliani Eka Indriastuti