Operasi Pasar Dijatah 500 Kilogram Beras Per Hari

Operasi Pasar per hari dijatah 500 kilogram beras (Tika)

MALANGVOICE – Sehari gelaran Operasi Pasar (OP) Dinas Perindustrian, Perdagangan dan Pasar (Disperindag Pasar) menyiapkan stok cukup banyak.

Kepala Disperindag Pasar, Herlijanti Kurnia, memastikan, stok tidak akan habis dan mampu mencukupi kebutuhan warga yang membeli di OP.

“Sehari kami sudah menyiapkan 500 kilogram beras di setiap pasar. Ada dua pasar yang kami siapkan, Singosari dan Kepanjen,” jelas Herli kepada MVoice, beberapa menit lalu.

Herli juga menjelaskan, untuk komoditas lain, gula misalnya, pihaknya sudah menyiapkan 1 ton dengan harga Rp 11.700 per kilogram.

Sementara untuk minyak mereka menyiapkan 650 liter dengan harga per liter Rp 11.300.

Pasokan tepung terigu paling sedikit, hanya 1 kwintal dengan harga jual Rp 7.200.

“Ini upaya yang kami lakukan untuk menjaga kestabilan harga di pasar. OP kami laksanakan mulai 27 Mei hingga 1 Juli,” tegas dia.