Museum HAM Jadi Objek Foto Selfie

Mahasiswa dan pelajar saat berada di Museum HAM (fathul/malangvoice)

MALANGVOICE – Museum HAM yang dikelola Omah Munir di Jalan Bukit Berbunga, Bumiaji, Kota Batu, menjadi obyek foto selfie pengunjung yang hadir di malam budaya ”11 Tahun Kematian Munir”, Selasa (8/9) malam ini.

Berbagai objek yang ada di Museum HAM menjadi sasaran berfoto pengunjung, baik patung setengah badan Munir, kisah-kisah aktivis yang “dihilangkan”, hingga sejarah Munir yang terpampang dalam berbagai ukuran poster.

Komposisi Museum HAM sangat artistik dan unik. Apalagi sosok Munir yang terkenal di berbagai kalangan menjadikan magnet tersendiri bagi pengunjung untuk “narsis”.

“Kalau bagi saya, museum ini menarik sekali karena mengisahkan sejarah Cak Munir sebagai aktivis HAM. Sebagai mahasiswa kita tentu akan termotivasi untuk memperjuangkan apa yang diperjuangkan oleh Cak Munir,” ungkap salah satu pengunjung, Niswatin.

Mahasiswi Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya ini menganggap, meskipun Munir telah tiada namun semangatnya akan tetap ada. “Keberadaan museum juga sebagai pengingat, sebuah semangat bisa terpelihara di sini,” tandas aktivis pers kampus ini.-