Minta Masjid, Warga Perum BTU Gelar Aksi Tanda Tangan

Aksi tanda tangan warga BTU. (deny)
Aksi tanda tangan warga BTU. (deny)

MALANGVOICE – Warga Perumahan Bulan Terang Utama (BTU) di Jalan Ki Ageng Gribig, Madyopuro, Kedung Kandang, malam ini menggelar aksi mengumpulkan tanda tangan, menuntut pengadaan masjid pada pengembang.

Kegiatan yang digelar di depan Musala Nurul Islam, kawasan BTU itu, dilaksanakan usai salat terawih berjamaah.

Ratusan warga dari RW 16 dan 17 pun kompak menandatangani kain putih sepanjang 8 meter yang dibentangkan.

Warga mulai bergejolak sejak awal Ranadan, karena tidak adanya masjid, padahal tempat ibadah itu dirasa penting di bulan suci ini. Aksi itu juga dihadiri perwakilan komunitas Arema Peduli yang dipimpin Laily Fitria Liza Min Nelly.

“Kami datang ke sini sebagai bentuk simpati dan respon atas keinginan warga yang dilingkungannya tidak ada masjid,” katanya pada MVoice, beberapa menit lalu.

Selama ini warga dipusingkan ketika hendak ibadah berjamaah, hingga terpaksa menempati gudang yang disulap menjadi musala.

“Masa bangun ruko besar bisa, tapi bangun masjid saja gak mampu,”‘ kata salah satu warga.