Maling Gasak Laptop Mahasiswa di Masjid Unmer

Hasil rekaman CCTV masjid diduga pelaku pencurian. (Deny)

MALANGVOICE – Kasus pencurian dialami seorang mahasiswa Universitas Merdeka (Unmer) Malang. Parahnya, kejadian itu terjadi di dalam masjid kampus.

Korban, Ajirur Rahman (27), mahasiswa Ilmu Komunikasi, mengaku kehilangan tas berisi laptop merek ASUS dan HP Samsung.

Kepada MVoice, mahasiswa asal Sumenep itu mengetahui tasnya hilang sekitar pukul 15.00 WIB. Saat itu, ia usai melaksanakan salat ashar di masjid yang terletak di depan Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (Fisip) Unmer.

“Saya taruh tas di belakang dekat lemari di samping perpustakaan masjid,” katanya, Jumat (7/10).

Waktu itu, ia mengingat saat salat, ada banyak mahasiswa lain di belakang, namun setelah menyadari tasnya hilang, semua mahasiswa tak ada yang mengetahui ke mana perginya tas Rahman.

Ternyata setelah dicek di CCTV masjid, terlihat ada seseorang diduga sebagai pelaku pencurian. Lelaki itu menggunakan kaos putih dan celana jeans. “Orang itu keluar sebelum salat selesai,” lanjutnya.

Akibat kejadian itu, Rahman menderita kerugian lebih dari Rp 6 juta. Ia juga akan segera melapor ke polisi dengan bekal rekaman CCTV.