Maksimal 15 Menit Sebelum Ujian Nasional Pengawas Harus Sudah Hadir

Para pengawas ujian nasional di sub rayon 6 Kepanjen(fia)

MALANGVOICE – Sekretaris SMA Sub Rayon 6 Kepanjen, Musoli Haris, meminta seluruh pengawas ujian nasional datang maksimal 15 menit sebelum jam masuk.

“Di hari pertama, para kepala sekolah diminta memberi pengarahan teknis terkain ujian nasional, baik yang berbasis kertas maupun komputer,” jelas Kepala Sekolah SMA Islam Kepanjen ini.

Di Sub Rayon 6 Kepanjen terdapat 8 sekolah, diantaranya SMAN 1 Kepanjen, SMA Islam Kepanjen, SMA Diponegoro Wagir, SMAK Yos Sudarso, SMA Muhammadiyah 1, SMA Trimurti 1, dan SMA Islam Soerjo Alam Ngajum.

“Satu SMA negeri, sisanya SMA swasta. Dari seluruh Sub Rayon 6, hanya SMAN 1 dan SMA Islam Kepanjen yang melaksanakan UNBK, yang lain berbasis kertas,” rinci dia.

Haris menambahkan, tugas dari pengawas UNBK akan lebih ringan, sebab pengawas hanya akan membagikan daftar hadir, selanjutnya untuk teknis pengerjaan di komputer akan dibantu teknisi dan proktor.

Sedangkan untuk pengawas ujian berbasis kertas sedikit lebih banyak. Selain mengedarkan daftar hadir, juga harus mengedarkan soal dan lembar jawaban, mengumpulkan kembali saat jam berakhir serta mencari lembar soal tambahan jika ada kekurangan.

“Jika ada kekurangan, maka harus cari di lembar soal tambahan, kalau tidak ada cari di kelas terdekat. Jika masih tak ada, cari di sekolah terdekat. Dan opsi terakhir jika semua sudah dilakukan adalah dengan fotokopi soal di bawah penjagaan personel polisi,” rinci dia.

Penjagaan polisi, lanjut Haris hanya diberlakukan di sekolah dengan ujian berbasis kertas. Sedangkan untuk UNBK, cukup dijaga pengawas bersama teknisi dan proktor.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Malang, Budi Iswoyo, mengatakan, pihaknya sudah melakukan persiapan terus menerus. Ia berharap, seluruh siswa bisa lulus 100 persen dengan nilai yang membanggakan.

“Persiapan infrastruktur dan SDM sudah dilakukan. Diharapkan ujian kali ini baik UNBK maupun yang berbasis kertas bisa berjalan lancar,” ucap Budi.