Libur Dua Hari Keagamaan, Polres Batu Amankan Tempat Ibadah

Kapolres AKBP Leonardus Simarmata didampingi Wakapolres saat memberikan keterangan (fathul)
Kapolres AKBP Leonardus Simarmata didampingi Wakapolres saat memberikan keterangan (fathul)

MALANGVOICE – Tugas Polres Batu bakal berlipat-lipat. Betapa tidak, selain mengamankan jalur dan tempat wisata, anggota juga diharuskan mengaman tempat ibadah yang akan digunakan merayakan hari keagamaan.

Kapolres AKBP Leonardus Simarmata menginginkan keamanan tidak hanya di tempat wisata, tapi juga di lokasi ibadah karena masyarakat Muslim akan melaksanakan peringatan Isra’ Mi’raj, dan Kristiani akan menjalankan peringatan Kenaikan Isa Al Masih.

“Kita jalankan sesuai SOP (Standar Operational Prosedure, red) untuk sterilisasi tempat-tempat ibadah agar pelaksanaan peringatan hari keagamaan berjalan lancar tanpa gangguan,” jelas Kapolres kepada MVoice, usai memimpin gelar pasukan di Halaman Mapolres, beberapa menit lalu.

Ditambahkan, keamanan tempat ibadah bakal menjadi prioritas kepolisian karena selama ini suasana keagamaan di Kota Batu berjalan damai. Sehingga kedamaian itu pun harus dijaga sehingga terjadi saling menghormati antar umat beragama.

“Kami yakin masyarakat juga bisa membangun tolerasi yang bagus. Kami hanya akan menjaga, barangkali ada jemaah yang harus menyeberang sedangkan jalanan ramai, atau fungsi-fungsi pelayanan masyarakat lainnya,” tandas Kapolres.

Seperti diberitakan, Polres yang punya wilayah hingga Polsek Kasembon ini menyiapkan 250 personel untuk pengamanan wisata. Karena mulai Kamis besok, hingga Minggu mendatang, Kota Batu akan kebanjiran wisatawan karena libur panjang.