Krisdayanti Buka Gerai Toko Kue Makobu

Diva Pop Indonesia Krisdayanti bersama Wali Kota Malang HM Anton di Makobu. (deny rahmawan)
Diva Pop Indonesia Krisdayanti bersama Wali Kota Malang HM Anton di Makobu. (deny rahmawan)

MALANGVOICE – Meningkatnya ekonomi di Kota Malang makin menarik minat pengusaha membuka peluang bisnis. Salah satunya Krisdayanti. Diva pop Indonesia ini baru saja melaunching produk kue khas yang diberi nama Makobu, Minggu (17/9).

Di outlet yang terletak di Jalan Ijen no 82, ini menjadi satu bisnis mantan suami Anang Hermansyah selain di bidang entertainment.

Nama Makobu sendiri diambil sesuai ciri khas Kota Malang, yakni Malang Kota Bunga. “Awalnya dulu bikin nama Diva Cake, tapi setelah ada sambutan hangat dari Wali Kota Malang, dia minta namanya diganti jadi Makobu,” ujarnya.

Kue khas milik Krisdayanti ini disediakan dalam berbagai varian rasa yang menggabungkan castella cake dengan puff pastry. Ada rasa keju, cokelat, cappuccino, banana crunchy, blueberry dan yang menjadi andalan adalah castella apel.

Memilih Malang sebagai kota pertama pembukaan bisnisnya ini, karena menurut Krisdayanti, Malang adalah tempat di mana ia tumbuh dan sangat mempunyai arti tersendiri bagi dirinya.

“Saya berharap Makobu bisa jadi suatu yang membanggakan di Kota Malang,” lanjut istri Raul Lemos ini.

Dalam pembukaan gerai Makobu dihadiri pula Wali Kota Malang HM Anton dan istri, Farida. Anton, diperkenankan mencicipi kue yang lembut serta renyah di lapisan bawah.

Menurut Anton, kehadiran Makobu ini bisa jadi andalan di Kota Malang sebagai kue oleh-oleh bagi wisatawan. “Krisdayanti ini bawa nama Kota Malang ke mana-mana. Saya tentu sangat bangga. Apalagi bisa menyerap tenaga kerja asli daerah,” timpalnya.(Der/Aka)