KONI Gelar Malang Futsal Competition

Wakil Ketua Panitia Malang Futsal Competition 2016, Buari. (Muhammad Choirul)

MALANGVOICE – Perayaan HUT ke-78 KONI dimeriahkan berbagai rangkaian acara. Selain Beautiful Malang Run, ajang lain juga dihelat, yakni Malang Futsal Competition 2016.

Bertempat di Lapangan Champions Futsal Mandala, turnamen yang berlangsung 28-30 Oktober mendatang itu mempertandingkan dua kategori, yakni U-17 dan U-23. Wakil Ketua Panitia, Buari, menyebut, kuota peserta dibatasi 32 tim untuk masing-masing kategori.

Manajer Bisnis Malang Post itu memaparkan, pembagian kategori itu sengaja dilakukan karena sasaran peserta memang para pemuda. “Kami ingin makin memopulerkan futsal, terutama bagi generasi muda,” imbuh Buari.

Menurutnya, olahraga yang mulai digemari pemuda sejak beberapa tahun terakhir ini efektif menangkal kegiatan negatif. Hal itu menjadi pertimbangan panitia dalam membatasi usia peserta.

“Ini kesempatan emas untuk para pemain menunjukkan bakatnya. Harapannya tentu ada bibit-bibit baru yang muncul,” tandas jebolan LPM Canopy Fakultas Pertanian (FP) Universitas Brawijaya (UB) itu.