Komisi B Optimis ada Kenaikan PAD di Momen Libur Lebaran

Anggota Komisi B, DPRD Kota Malang, Ya'qud Ananda Gudban
Anggota Komisi B, DPRD Kota Malang, Ya'qud Ananda Gudban

MALANGVOICE – Momen libur panjang Lebaran yang ditandai banyaknya wisatawan yang masuk ke Kota Malang, memberi harapan tersendiri pada peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Anggota Komisi B, Ya’qud Ananda Gudban, optimis PAD pada beberapa objek pajak, seperti pajak resto, pajak hotel dan pajak hiburan, turut terkerek pada momen ini.

“Komisi B sesuai tupoksi adalah mengawasi kinerja Pemkot dalam hal ini. Tentunya harapan kami ada peningkatan PAD, karena secara kasat mata tampak sekali peluangnya,” kata Nanda, kepada MVoice, beberapa menit lalu.

Ia juga menjelaskan, jumlah wisatawan dari tahun ke tahun selalu meningkat dan membaik, hal itu bisa diindikasi dari kondisi hotel yang mulai fully booked, restoran yang banyak dikunjungi dan ditopang dengan penambahan beberapa taman yang baik sehingga menjadi magnet jadi wisatawan.

“Kami di Komisi B percaya dan sangat optimis, Dispenda bisa memaksimalkan pendapatan mengingat kemungkinan adanya penurunan pendapatan lantaran ada pencabutan beberapa Perda,” tukasnya.

Sementara itu, Kepala Dispenda, Ade Herawanto, menegaskan, meski momen libur Lebaran, pihaknya tetap mensiagakan jajaran dan staf untuk memaksimalkan pendapatan daerah.

Dispenda membentuk tim yang akan bekerja pada libur Lebaran, dengan tujuan agar pendapatan daerah khususnya pada pajak hiburan, restoran, hotel dan parkir tidak menguap begitu saja karena petugas tidak siaga.