Kodim 0833 Kerahkan 100 Prajurit Jaga Keamanan Lebaran

Dandim 0833 Letkol (Arm) Aprianko Suseno

MALANGVOICE – Sebanyak 100 anggota Kodim 0833 Kota Malang siap membantu pengamanan wilayah selama Hari Raya Idul Fitri tahun ini.

Komandan Kodim 0833, Letkol (Arm) Aprianko Suseno, kepada MVoice, mengatakan, para prajurit itu nanti akan ditempatkan di titik yang sudah disiapkan pihak Polres Malang Kota.

“Kami sudah berkoordinasi dengan Polres Malang Kota untuk melakukan penjagaan lokasi,” kata Aprianko, beberapa menit lalu.

Ia juga menjelaskan, nantinya pasukan akan disiapkan dalam dua regu, yakni 100 pasukan berjaga di pos yang ada serta ada pula pasukan yang siap on call bila dibutuhkan bantuannya. “Pasukan on call ini stand by di markas Kodim,” tuturnya.

Berdasar laporan yang masuk ke pihaknya, wilayah Kecamatan Kedung Kandang memang perlu perhatian, karena banyak perumahan dan umumya ditinggal mudik pemiliknya.

Karena itu Dandim berpesan kepada warga agar mengunci dengan baik rumahnya sebelum ditinggal mudik, serta tidak menyalakan alat elektronik yang menyebabkan terjadi konsleting sehingga menimbulkan hal yang tidak diinginkan.

“Intinya kami dari jajaran TNI siap mengamankan Kota Malang pada saat momen Lebaran tahun ini,” pungkasnya.