Jalur Jantur-Brau Putus Total, Bina Marga Pilih Rehab Ulang

Jalan menuju Dusun Brau putus total.(Miski)
Jalan menuju Dusun Brau putus total.(Miski)

MALANGVOICE – Jalan utama dari Dusun Jantur menuju Dusun Brau, Desa Gunungsari, Kota Batu, putus total setelah jalan sepanjang 12 meter ambles akibat longsor.

Hal tersebut berdampak pada 150 lebih KK di Dusun Brau, sehingga harus melewati jalan lain dengan menempuh waktu lebih lama.

Kepala Dinas PU Bina Marga, Arif Assiddiq, mengakui, untuk perbaikan jalan tersebut sudah ditentukan, yakni direhab ulang dengan kontruksi plengsengan penahan jalan.

“Alternatif ini lebih dimungkinkan, mengingat kanan-kiri jalan langsung jurang,” kata dia, Selasa (22/11).

Ia belum tahu pasti kapan pembangunan mulai dikerjakan. Pasalnya, saat ini masih disiapkan administrasinya.

Kendati begitu, ia optimistis pembangunan dapat dikerjakan secepatnya. Untuk anggaran telah disiapkan sekitar Rp800 juta-Rp1 miliar.

“Kan tidak perlu dilelang pengerjaannya, karena anggaram yang dipakai dari alokasi bencana. Jika tidak ada halangan awal bulan sudah mulai dikerjakan,” papar dia.

Sebelumnya, hujan deras yang mengguyur Kota Batu menyebabkan jalan menuju Dusun Brau putus total. Agar bisa dilewati pejalan kaki dan kendaraan roda dua, perangkat desa, kecamatan, Koramil dan relawan membuat jalan alernatif.