Jalan Bandulan Diperbaiki Tahun Ini

Kepala Dinas PU, Jarot Eddy Sulistyono

MALANGVOICE – Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Malang terus fokus memperbaiki jalan rusak, salah satunya di kawasan Jalan Bandulan.

Kepala Dinas PU, Jarot Eddy Sulistyono, mengatakan, perbaikan jalan di kawasan Bandulan karena lokasi itu dekat kawasan pabrik.

Banyaknya kendaraan besar yang melintasi jalan itu, tak pelak, membuat aspal mengelupas sehingga membentuk lubang.

“Jalan di kawasan Bandulan memang sering dilewati truk akses ke pabrik,” kata Jarot kepada MVoice, beberapa menit lalu.

Anggaran untuk perbaikan jalan itu diambil dari Dana Alokasi Khusus (DAK) sebesar Rp 1,5 miliar dan akan diajukan dalam Perubahan Anggaran Keuangan (PAK).

“Kami akan ajukan, sehingga bisa langsung dikerjakan pada bulan depan,” tandasnya.

Selain Jalan Bandulan, fokus perbaikan dan peningkatan jalan juga menyasar pada kawasan jalan kampung serta jalan berlubang yang kini sudah diberi tanda.

“Jalan berlubang di beberapa titik sudah kami beri tanda, dan itu akan segera kami tindaklanjuti,” tukasnya.