Ini Pesan Danrem 083/Bdj pada Anggota di Bulan Ramadan

Danrem 083/Bdj Kolonel Arm Budi Eko Mulyono, memberi arahan apda anggota. (istimewa)

MALANGVOICE – Hari pertama masuk Dinas di bulan Suci Ramadhan 1438 Hijriyah, Danrem 083/Bdj Kolonel Arm Budi Eko Mulyono mengumpulkan Seluruh anggota untuk diberi pengarahan di Aula Makorem 083/Bdj, Senin (29/5).

Pada bulan suci ini, Danrem mengimbau untuk saling menghormati dan menghargai sesama manusia. “Puasa ini tidak hanya menahan lapar dan dahaga. Puasa ini juga melatih kesabaran dan melatih jiwa sosial yg tinggi,” ujarnya dalam siaran pers yang diterima MVoice.

Kegiatan itu diikuti seluruh anggota militer/ASN dan dihadiri oleh Kasrem 083/Bdj, para Kasi, serta para Pasi.

Danrem 083/Bdj juga mengingatkan anggota agar meningkatkan kemampuan berkomunikasi dan berkoordinasi secara baik dengan aparat kepolisian dan perangkat Pemda baik di lingkungan dinas maupun lingkungan tempat tinggal masing-masing.

Seluruh prajurit dan ASN diharap untuk selalu membantu segala kesulitan rakyat, sehingga kehadiran TNI benar benar membawa manfaat bagi masyarakat.

Danrem 083/Bdj juga berharap kepada Seluruh prajurit dan ASN TNI agar tetap menjaga fisik dan kesehatan serta terus melakukan olahraga degan baik dan teratur agar kondisi tubuh tetap dalam kondisi prima.

“Serta rasa syukur karena sampai saat ini kita masih diberikan kesehatan dan keimanan dalam menjalankan ibadah puasa, serta diberikan kekuatan lahir dan batin,” pesannya.