Hadapi Semen Padang, Dua Pemain Arema Absen

Pemain Arema FC ketika latihan di Lapangan Lanud Abd Saleh, Kabupaten Malang.(Miski)
Pemain Arema FC ketika latihan di Lapangan Lanud Abd Saleh, Kabupaten Malang.(Miski)

MALANGVOICE – Pemain Arema FC menjalani latihan di Lapangan Lanud Abdulrachman Saleh, Kabupaten Malang, Selasa (18/7) sore, sebelum bertandang ke markas Semen Padang FC, Jumat (21/7).

Di pekan ke-15, Arema FC dipermalukan tim tamunya, Persipura Jayapura dengan skor 2-0. Hasil kurang bagus tersebut memaksa Singo Edan melorot ke posisi 5 dengan raihan 25 poin.

Pelatih Arema FC, Aji Santoso, mengakui, latihan sore ini difokuskan recovery pasca anak asuhnya menjalani laga berat. Para pemain, kata dia, menjalani latihan dengan enjoy dan fresh serta terlihat kembali bersemangat.

Tim kebanggaan warga Malang ini akan terbang ke Padang Rabu (19/7) besok. “Pesawat pukul 11.00 WIB. Sebelum latihan tadi, saya sampaikan ke pemain bahwa jangan larut dan menyesali hasil kemarin,” katanya, usai memimpin latihan.

Menurutnya, Singo Edan masih menyisakan dua laga sebelum putaran pertama selesai. Yakni Semen Padang dan Borneo FC. Hasil positif di dua laga sisa pun menjadi patokan Arema guna bisa finish di peringkat kedua dan tiga.

Mantan legenda Arema ini mengakui persiapan menghadapi Semen Padang secara teknis tidak ada masalah. Namun, Aji tidak bisa memainkan pemain asingnya, Jad Noureddine karena akumulasi kartu dan pemain mudanya, Bagas Adi.

“Kami masih punya dua pemain, Syaiful Indra Cahya dan Arthur Cunha. Bisa pula Syaiful Indra ditempatkan sebagai stopper dan Benny Wahyudi mengisi posisi kanan,” ungkapnya.

“ketika menang 2-0 atas Mitra Kukar, Syaiful Indra jadi stopper,” tandasnya.


Reporter: Miski
Editor: Deny Rahmawan
Publisher: Yunus Zakaria