Golkar Ajak Masyarakat Lowokwaru Melek Politik

Memberikan wawasan politik (anja arowana)
Memberikan wawasan politik (anja arowana)

MALANGVOICE – Hari ini pimpinan partai Golongan Karya (Golkar) Kecamatan Lowokwaru menggelar Konsolidasi Wawasan Organisasi Pendidikan Politik dan Sarasehan Partai Golkar di kelurahan Lowokwaru, Kecamatan Lowokwaru, Sabtu (16/9).

Ketua DPD Partai Golkar Kota Malang, Ir Sofyan Edi Jarwoko mengatakan, pendidikan politik ini penting untuk diberikan kemasyarakat karena kadang-kadang masyarakat belum tahu apa itu partai politik dan manfaat politik.

Kegiatan dihadiri masyarakat setempat (anja arowana)
Kegiatan dihadiri masyarakat setempat (anja arowana)

“Padahal segala persoalan kita yang dihadapi setiap hari itu akibat keputusan politik,” tukasnya dalam pidatonya, Sabtu (16/9).

Sofyan memberikan contoh, semisal harga PDAM naik, tagihan listrik naik, itu masih permukaan saja. Selebihnya itu adalah hasil keputusan politik. Jika paham soal tugas dang fungsi partai politik, masyarakat bisa berusul, bertanya, atau menolak kebijakan-kebijakan

“Oleh karena itu, masyarakat harus cerdas dan tahu politik. Ayo melek politik,” tandasnya.

Sofyan juga menuturkan, pengetahuan politik akan membantu masyarakat memutuskan pilihan terbaik saat gelaran pilkada Kota Malang nanti. Masyarakat juga jangan sampai salah pilih hanya karena kepentingan sesaat.(Der/Ak)