Evaluasi 2016, Sinergitas Pengurus Harus Ditingkatkan

Rapat Akhir Tahun KONI Kota Malang

Para peserta serius mengikuti jalannya rapat. (Muhammad Choirul)
Para peserta serius mengikuti jalannya rapat. (Muhammad Choirul)

MALANGVOICE – Rapat Akhir Tahun KONI Kota Malang di Ubud Hotel, Sabtu (24/12) hari ini, merupakan agenda tahunan sebagai langkah evaluasi dan proyeksi. Ketua Umum, Bambang DH Suyono, menyatakan, dalam kegiatan ini dirumuskan kerangkan dan rincian proyeksi pada 2017 mendatang.

“Kerangka dasarnya sudah ada, tinggal rincian di cabor agar lebih terfokus. Kami juga evaluasi semua cabor, semua diberi waktu untuk mengkritisi dan intropeksi diri kekurangan sebelumnya apa agar diperbaiki,” ungkap Pak Yono, sapaan akrabnya.

Mantan Sekretaris Daerah Kota Malang itu menilai, secara umum kepengurusan pada 2016 sudah cukup baik. Hanya saja, sinergitas yang sudah terjalin harus ditingkatkan.

Wali Kota, HM Anton, foto bersama segenap pengurus KONI Kota Malang. (Muhammad Choirul)
Wali Kota, HM Anton, foto bersama segenap pengurus KONI Kota Malang. (Muhammad Choirul)

“Kebersamaan baik antar pengurus KONI maupun dengan cabor dan stakeholder terkait perlu ditingkatkan. Kami juga sudah canangkan program untuk itu,” paparnya.

Program yang dimaksud Pak Yono yakni Sambung Rasa yang sudah berjalan beberapa waktu lalu. Pada awal 2017 mendatang, kelanjutan program itu bakal berlangsung. “Kemarin baru separuh cabor, separuhnya kagi awal 2017,” pungkasnya.