Disaksikan Wali Kota, 32 Bocah Jalani Khitan Massal

Wali Kota Malang, HM Anton, menghadiri pengajian dan khitan massal di Masjid Brawijaya Urip Sumoharjo, Rampal. (Bagian Humas Pemkot Malang)

MALANGVOICE – Sebanyak 32 bocah menjalani khitan massal area di Masjid Brawijaya Urip Sumoharjo, Rampal. Kegiatan ini merupakan rangkaian pengajian yang berlangsung Minggu (23/4).

Ketua Pelaksana, Kanada Akhsani, mengingatkan, acara digelar dalam rangka peringatan Isro’ Mi’roj sekaligus peringatan 50 tahun berdirinya masjid ini. Dipaparkan, para bocah yang ikut khitan massal ini merupakan yatim piatu.

Dalam kesempatan itu, Wali Kota Malang, HM Anton, turut menyaksikan langsung prosesi khitan. Selain itu, dilaksanakan pula pemberian santunan pendidikan masing masing Rp 500 ribu kepada 50 anak yatim piatu.

Secara khusus, Anton memotivasi anak-anak yatim piatu agar tidak berkecil hati. Sebab, banyak contoh tauladan meriwayatkan orang-orang besar banyak yang merupakan yatim piatu.

“Kata kuncinya terus belajar, berusaha dan berdoa,” tegas Anton yang masa kecilnya juga sudah menjadi piatu ini.