Dewanti Rumpoko-Punjul Santoso Resmi Diusung PDIP di Pilwali Batu

Cawali, Dewanti Rumpoko dan Cawawali, Punjul Santoso (tengah), saat memberangkatkan jemaah haji Kota Batu.(Miski)

MALANGVOICE – Istri Wali Kota Batu, Dewanti Rumpoko dan Wakil Wali Kota Batu, Punjul Santoso, resmi diusung PDIP pada Pilwali Batu.

Kepastian tersebut dibenarkan Ketua DPC PDIP Kota Batu, Suliadi, saat dihubungi MVoice, Jumat (2/9), pagi.

“Iya mas, baru secara lisan. Hasil pleno DPP merekom Dewanti sebagai Cawali dan Punjul sebagai Cawawali,” kata dia, beberapa menit lalu.

Kabar tersebut disampaikan langsung pengurus DPP PDIP, yakni Djarot Saiful Hidayat, Ahmad Basarah dan Tri Medya Panjaitan, di Kantor DPP PDIP, Kamis (1/9) malam.

Kabar itu disampaikan kepadanya, juga Wali Kota Batu, Eddy Rumpoko, Wakil Wali Kota Batu, Punjul Santoso, tim pemenangan dan anggota DPRD Batu, Asmadi yang juga menjabat sekretaris.

“Namun saya belum menerima surat rekom resmi. Dijanjikan hari Senin atau Selasa,” jelas mantan Ketua DPRD Batu ini.

PDIP dapat mengusung pasangan calon setelah kuota kursi di DPRD memenuhi syarat atau lima kursi.

Disinggung soal adakah parpol yang menyatakan berkoalisi, Suliadi menyebut, sampai sekarang masih penjajakan.

“Belum lah mas, ini saya masih di Jakarta. Sejauh ini masih sebatas komunikasi” tandas dia.

Sementara, Dewanti Rumpoko dan Punjul Santoso, belum bisa dikonfirmasi perihal rekom.