Butuh Uang Rokok, Pelajar di Bawah Umur Rampas HP Suami Istri

Dua pelaku pencurian digelandang Polsek Kedung Kandang. (deny)
Dua pelaku pencurian digelandang Polsek Kedung Kandang. (deny)

MALANGVOICE – Butuh uang rokok dan jajan, lima pemuda asal Kedung Kandang, Kota Malang, nekat mencuri. Mirisnya, dari lima pelaku, tiga sisanya masih pelajar di bawah umur.

Aksi tidak terpuji itu dilakukan di GOR Ken Arok, Senin (26/9) kemarin, terhadap korban, Titin Purwaningsih (26). Saat itu korban bersama suami hendak pulang ke rumah Jalan Mayjen Sungkono, Buring, usai menonton balap motor, pukul 17.00 WIB.

Kemudian satu pelaku, Indra Wijaya (30), melancarkan aksi dengan menarik perhatian suami korban, sedangkan satu pelaku lagi, AH (25) mengambil HP Titin secara paksa.

“Satu pelaku pura-pura menanyakan sesuatu dan mengajak menjauhi Titin, seketika itu satu pelaku lain merampas HP di saku korban,” kata Kapolsek Kedung Kandang, Kompol Agus Eko, Rabu (28/9).

Saat HP-nya dirampas, Titin berteriak dan langsung diketahui suami. Sempat ada perlawanan dari korban, hingga akhirnya pelaku berhasil ditangkap.

Pelaku ternyata residivis kasus yang sama beberapa tahun lalu. Kini keduanya masih dalam penyelidikan lebih lanjut. Sementara tiga pelaku diserahkan ke Unit PPA Polres Malang Kota.