BNI Cari Calon Pemimpin Berkualitas di Malang

Program Rookie 46 BNI. (Ist)
Program Rookie 46 BNI. (Ist)

MALANGVOICE – Sebagai perwujudan keterbukaan dalam pengembangan serta pemberdayaan sumber daya manusia, PT Bank Negara lndonesia (Persero) Tbk atau BNl membentuk Rookie 46.

Rookie 46 merupakan program mencari dan membentuk talent berkualitas untuk bergabung dalam a high profile management trainee, yang disiapkan menjadi calon pemimpin di BNI.

Universitas Brawijaya (UB) merupakan tempat pelaksanaan acara sekaligus universitas ke 6 dari 9 tempat terbaik di Indonesia yang dipilih. Acara tersebut dihadiri Rektor Universitas Brawijaya Prof M Bisri dan dibuka CEO BNI Wilayah Malang Yessy Kurnia.

BNI memiliki beberapa program rekrutmen baik yang sudah maupun yang akan berjalan, seperti ADP (Asistant Development Program), ODP (Officer Development Program) dan yang terbaru adalah Program Magang Bina BNI dan Rookie 46.

Lulusan Rookie 46 akan mendapatkan premium paket reward yang berbeda dibandingkan rekrutmen biasa, dimulai dari peningkatan jenjang karir lebih cepat, reward yang lebih besar serta kesempatan menduduki jabatan manager.

“Lulusan akan mendapat kesempatan mengikuti pelatihan di luar negeri dan dibimbing langsung eksekutif manajemen BNI,” kata Yessy Kurnia, sesuai rilis yang diterima MVoice, Kamis (13/4).

Dalam sosialisi itu harapannya mahasiswa bisa berpartisipasi dan bergabung dalam program yang baru pertama kali ini.

Sebagai informasi, BNI pada tahun ini akan membuka ratusan outlet sehingga membutuhkan tambahan SDM baru lebih dari seribu orang. Pembukaan outlet tersebut guna menjawab kebutuhan nasabah akan layanan jasa perbankan.