Besok, Pemkot Kembali Gulirkan Mutasi Pejabat

Wali Kota dan Ketua DPRD Kota Malang
Wali Kota dan Ketua DPRD Kota Malang

MALANGVOICE – Selentingan akan adanya mutasi pejabat eselon II, III dan IV, dibenarkan Wali Kota Malang, HM Anton. Menurut dia, mutasi akan dilakukan Senin (18/7) besok di Kantor Balai Kota Malang.

“Iya, memang benar akan ada mutasi,” kata Anton kepada MVoice, beberapa menit lalu.

Mutasi, lanjut Anton, bisa dilakukan sepanjang dibutuhkan pemerintah, karena berdasar imbauan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB), yang dibutuhkan saat ini adalah birokrasi yang kondusif dan membawa manfaat besar kepada masyarakat.

Apalagi, sambung Anton, saat ini Pemkot sedang mengejar nilai Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintahan (SAKIP) A yang menekankan pada outcome dari sebuah kebijakan.

“Mutasi dilakukan, karena kami ingin ada perubahan birokrasi,” tukasnya.

Selain itu, mutasi yang dilakukan Pemkot Malang juga mengedepankan prinsip keterbukaan, sehingga tidak akan ada proses jual beli jabatan seperti yang ditakutkan beberapa pihak.

“Kami selalu terbuka soal mutasi,” timpalnya.

Ditanya siapa saja pejabat setingkat kepala dinas yang akan dimutasi, Anton enggan membeberkannya, yang jelas akan ada pengisian jabatan Camat Klojen, karena ada yang memasuki masa pensiun.