Bangun Kesadaran, KKN 129 Gelar Penyuluhan Infeksi Cacing

Penyuluhan diikuti warga setempat (ist)

MALANGVOICE – Penyuluhan infeksi cacing merupakan program kerja dari divisi kesehatan oleh Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kelompok 129 Universitas Muhammadiyah Malang yang dilaksanakan di Gedung Paud Dusun Karang Tengah, Desa Ngadirejo Kecamatan Kromengan Kabupaten Malang, tanggal 29 Juli 2016.

Penyuluhan ini dihadiri oleh masyarakat dusun Karang Tengah dan mahasiswa KKN. Penyuluhan cacing dilakukan karena sebagian banyak masyarakat bekerja sebagai petani, sehingga melakukan kegiatan sehari-hari yang kontak langsung dengan tanah sehingga berpengaruh besar dapat menyebabkan infeksi cacing yang mengakibatkan cacingan pada tubuh.

Pemateri dari Fakultas Kedokteran UMM, Andre Hartono menjelaskan, cacingan adalah penyakit yang disebabkan oleh adanya infeksi cacing usus di dalam tubuh manusia. Apabila cacing masuk ke tubuh manusia, maka akan fatal seperti anemia dan menekan pertumbuhan anak.

Harapannya, masyarakat menyadari dampak dan akibat bahaya cacing yang tanpa disadari ada di lingkungan sekitar, serta melakukan pencegahan yang sederhana misalnya dengan mencuci tangan yang benar karena mencegah lebih baik daripada mengobati.

“Terima kasih kepada kakak-kakak KKN, penyuluhan ini sangat bermanfaat.Kami yang tidak tahu jadi mengerti bahaya cacingan yang sebenarnya sangat dekat disekitar kita,” kata salah satu warga peserta penyuluhan