Ada Sensasi ‘Letusan’ Bromo Vulcano di Tastiest Pizza

Icip-icip menu Tastiest Pizza (anja arowana)
Icip-icip menu Tastiest Pizza (anja arowana)

MALANGVOICE – Wisata kuliner Kota Malang semakin lengkap karena kehadiran Tastiest Pizza and Ricebowl. Cafe yang baru saja melaksanakan soft launching bulan Juli 2017 lalu ini menjadi pilihan baru penikmat menu pizza, pasta, dan ricebowl enak di Kota Malang.

Semua menu di Tastiest Pizza and Ricebowl diramu tanpa bahan MSG. Berawal dari profesi sebagai konsultan yang selalu membukakan usaha hotelier dan cafe untuk para klien, kali ini dua chef asal Bali, yaitu Gede Kurniawan dan Alexander Erich memutuskan membuka usaha kuliner sendiri. ‘Tastiest’ artinya enak dan cita rasa yang tinggi.

Soal menu, Tastiest Pizza and Ricebowl punya andalan, Bromo Volcano, yaitu pizza berbentuk gunung yang bisa mengeluarkan api seakan sedang meletus. Lalu Wagyu Beef Ricebowl yang berasal dari daging sapi Jepang berkualitas kaya Omega 3.

Selain itu, masih banyak menu lainnya yang menggugah selera. Dan yang paling penting ramah di kantong ya. Tastiest Pizza bisa dikunjungi di Jalan Terusan Borobudur 88C, Malng atau di Jalan Bondowoso 35D, Malang.

“Saya suka rasanya yang pas di mulut. Apalagi tanpa MSG, jadi bagus untuk kesehatan sih. Gak takut gendut,” kata salah seorang pengunjung, Irma Puspita.