Ada Gambar Dewanti-Punjul di Spanduk Turnamen Bola Volly Perindo

Dugaan Spanduk Ilegal

Spanduk yang terdapat foto Dewanti Rumpoko-Punjul Santoso terpasang di perempatan BCA Kota Batu.(Miski)
Spanduk yang terdapat foto Dewanti Rumpoko-Punjul Santoso terpasang di perempatan BCA Kota Batu.(Miski)

MALANGVOICE – Partai Perindo Kota Batu menyelenggarakan turnamen bola volly bagi putra-putri se Kota Batu. Bertajuk Hary Tanoesoedibjo Cup 2016 itu mulai start tanggal 20 Desember, berlangsung di GOR Ganesha.

Spanduk yang terpasang di beberapa titik itu, salah satunya di perempatan lampu merah BCA, terdapat gambar Calon Wali Kota-Wakil Wali Kota Batu, Dewanti Rumpoko-Punjul Santoso di sebelah kiri. Sedangkan di sebelah kanan terdapat gambar Ketua Perindo Pusat dan Kota Batu.

Saat dikonfirmasi perihal tersebut, Komisioner KPU Saifuddin Zuhri, enggan berkomentar soal spanduk itu. Ia menyebut hal itu merupakan wewenang Panwas.

Meski begitu pihaknya belum menerima laporan tentang tambahan APK yang dibuat Paslon. Tidak masalah jika tim kampanye membuat APK berupa perlombaan.

“Penambahan APK diperbolehkan, tentunya desain harus dilampirkan. Selama tidak melanggar aturan desain sesuai keputusan KPU,” kata dia, Jumat (16/12).

Sementara, Ketua DPD Perindo, Edy Tedjo Utomo, belum bisa dihubungi perihal keberadaan spanduk tersebut.